Tempat Pembuatan Toga Wisuda Berkualitas

Tempat Pembuatan Toga Wisuda

Upacara selebrasi kelulusan kuliah identik dengan pemakaian toga oleh seluruh mahasiswa. Setiap musim kelulusan tiba, tempat pembuatan toga wisuda ramai orderan dalam kuantitas besar.

Toga sendiri bukan hanya untuk wisuda saja, melainkan juga pada kegiatan lain yang bersifat formal. Apa saja jenis-jenis bahan beserta model toga yang umum? Simak selengkapnya berikut.

Mengenal Pakaian Toga

Kain toga adalah sebuah pakaian berbentuk jubah yang menutupi seluruh bagian dada, lengan panjang, bahu punggung dan menjulur hingga sekitaran lutut.

Kain tersebut jadi identitas bagi seseorang yang sedang atau baru saja merayakan kelulusan. Tak hanya untuk kelulusan kuliah, tapi sekarang toga bisa untuk siswa sekolahan bahkan PAUD.

Pakaian ini umumnya tak ada variasi ukuran, semua toga adalah all size.

Jenis Bahan Kain Toga

Baju resmi yang selalu terlihat elegan ini rupanya menggunakan berbagai pilihan bahan kain. Tak hanya satu jenis saja, suplayer seragam kantor punya beberapa pilihan seperti:

  1. Kain Satin

Kain satin adalah salah satu jenis kain terpopuler di dunia tekstil. Jenis ini paling sebagai bahan pakaian untuk acara-acara formal karena bisa memberikan tampilan baju yang elegan dan mewah.

Ciri khasnya yakni permukaan licin dan mengkilap mirip kain sutra, tapi dari serat berbeda. Kain ini sangat lembut, dan lebih ‘jatuh’. Satin biasanya untuk pembuatan toga, jaket baseball, kemeja, gaun, dasi, dan masih banyak lagi.

  1. Kain Bestway

New best way airmaxx atau kain bestway merupakan bahan kain yang dibuat melalui teknik tenun khusus menggunakan mesin airjet untuk membuat pakaian kerja. Kain jenis ini kerap dimanfaatkan para desainer untuk seragam kerja, pakaian dinas, dan lainnya.

Karakteristik kain ini yakni trendy, lembut, sejuk sehingga pemakainya bisa merasa nyaman saat mengenakannya. Tak heran jika kain tersebut jadi pilihan terbaik untuk bahan pembuatan baju.

Tempat pembuatan toga wisuda sering menggunakan bahan bestway.

  1. Kain Beludru

Siapa yang tak tahu dengan mewah, elegan dan kerennya baju berbahan beludru ini? Kain satu ini paling sering digunakan sebagai bahan gaun mewah, jaket, sepatu untuk memberikan kesan mahal.

Kain velvet ini dibuat melalui proses tenun rafting yang memiliki struktur rata dan sangatlah halus. Ketika telah jadi, kain ini tampak berkilau dan lembut.

Terbuat dari rayon, sutera, atau nylon, bahan bulu ini memang sangatlah bagus sehingga butuh perawatan ekstra terutama saat mencucinya.

Beludru juga kerap sebagai bahan kain toga, dan pastinya harganya pun lebih mahal.

Itulah pengertian dan jenis-jenis kain toga yang biasa dipakai tempat pembuatan toga wisuda. Semoga bermanfaat.