Kisaran Harga Seragam Perusahaan dan Bahan yang Tepat
Bukan hal yang asing jika sebuah perusahaan mengharuskan karyawannya mengenakan seragam. Ada beberapa alasan yang mendasari di buatnya peraturan tersebut. Mengenakan seragam menjadi identitas diri karyawan dari suatu perusahaan, dan tugas HRD untuk mengatur tektek bengeknya tentang seragam karyawan. Hal mendasar adalah kisaran harga seragam perusahaan, setiap HRD tentu harus memiliki daftar harga dari beberapa pabrik seragam yang akan di ajak bekerja sama.
Perusahaan pasti akan memberikan dana yang sesuai dengan jumlah total harga seragam perusahaan yang diajukan, namun bukan berarti bisa asal saja memberikan project pada satu pabrikan seragam. Cross check terlebih dahulu pada produsen seragam lainnya untuk mencari harga yang paling pas dengan budget perkiraan.
Kisaran Harga Seragam Perusahaan Sesuai Bahan dan Desain
Bicara mengenai harga untuk pemesanan setiap seragam kerja, adalah berbeda-beda. Hal itu tergantung pada tingkat kerumitan desain dan detail variasinya. Namun jika seragam yang berbahan drill, rata-rata berkisar antara enampuluh ribu Rupiah hingga seratus dua puluh ribu Rupiah per stelnya.
Semakin tebal bahan dan semakin rumit desainnya, maka harga seragamnya juga lebih mahal lagi. Namun jika jumlah pemesanan lebih dari tiga puluh stel biasanya akan di berikan potongan harga yang lumayan hemat. Berikut ini adalah beberapa jenis bahan yang biasa di jadikan seragam perusahaan, semoga menginspirasi :
- Kain katun : kain ini terbuat dari bahan-bahan alami (tumbuhan) yaitu serat kapas. Jenis kain ini sangat cocok untuk pekerja non AC karena menyerap keringat dan tidak menyebabkan alergi kulit.
- Kain polyester : jika katun merupakan kain dengan serat alami, maka polyester merupakan kain dari serat sintetis atau buatan. Maka kain ini tidak mudah kusut dan sangat cocok bagi yang bekerja dengan mobilitas tinggi. Hanya saja karena terbuat dari kain yang tak menyerap keringat, maka seragam dengan bahan ini cocoknya di kenakan oleh pekerja atau karyawan dalam ruangan dengan AC.
- Kain drill : kain ini memiliki tekstur yang miring atau diagonal, serta jalinan benang yang kuat. Kain drill ini bisa terbuat dari bahan katun maupun juga dari polyester. Drill yang tipis biasanya dipakai untuk membuat kemeja, blus, baju safari dan juga baju olahraga. Sementara yang tebal biasa digunakan untuk membuat korset ataupun pakaian kerja dengan mobilitas tinggi.
Harga Seragam Perusahaan Variatif dan Affordable
Seperti yang telah dijabarkan di atas, harga seragam perusahaan itu bervariasi sesuai dengan bahan yang dipilih dan juga desain yang diajukan. Semakin sederhana desainnya, maka semakin hemat pula harga seragamnya. Hanya saja semua itu kembali pada kebijakan masing-masing perusahaan.
Akan tetapi ada beberapa hal penting yang patut diperhitungkan sebelum membuat seragam perusahaan, yakni aktivitas pekerja dan jumlah seragam. Aktivitas pekerja mempengaruhi pemilihan bahan seragam dan desainnya itu sendiri. Bagi pekerja lapangan tentu tak akan bisa memilih seragam dengan bahan serat sintetis dan desain yang tak dinamis, karena akan membuat pekerja tak nyaman serta tak leluasa bergerak.
Kemudian jumlah seragam per pekerja juga harus di perhitungkan, apalagi jika pekerjaannya beresiko kotor atau bernoda, tentunya tak cukup satu seragam untuk satu minggu bukan? Maka karena itu pihak perusahaan harus lebih matang lagi mengkaji persoalan seragam ini. Setelah semua aspek fix, harga seragam perusahaan yang cocok pun sudah di dapat, maka kita bisa memesan seragam untuk para karyawan.
Sebelum ORDER LIHAT dulu cara PESANnya NOW,,,,,,,,,,,,, !!!!!!!
RUMAHJAHIT.COM TERPANDANG DAN TERPERCAYA
Jadi untuk Anda yang sedang membutuhkan seragam bisa langsung hubungi kami.
No. Telp 0217356891
Bisa juga via email info.rumahjahit@gmail.com
Selamat berbelanja seragam dengan kualitas terbaik di Rumahjahit.com. Kisaran Harga Seragam Perusahaan dan Bahan yang Tepat