Mengenal 4 Jenis Apron Koki

Mengenal 4 Jenis Apron Koki

Mengenal 4 Jenis Apron Koki

Jika Anda mencari tempat yang jual apron koki, tentu ada banyak pilihan model apron yang dapat dipilih. Hal ini benar karena apron terdiri dari beberapa jenis. Konon, apron bermula dari kebiasaan para pria yang mengikatkan kain pada pinggang saat bekerja. Seiring berjalannya waktu, model dan jenis celemek berkembang sesuai dengan fungsi masing – masing.

Saat ini terdapat banyak pilihan model apron berdasarkan fungsi dan bentuk apron itu sendiri. Berikut ini ini adalah beberapa jenis apron menurut bentuk dan kegunaannya. Dari segi segi bentuk, apron terdiri dari 4 jenis yakni bib apron, cobbler atau tabard, bistro apron, dan waist apron.

Bib Apron

Secara harafiah, bib berarti alas dada. Melihat dari asal katanya saja tentu sudah dapat membayangkan bagaimana bentuk celemek tersebut. Para koki paling banyak menggunakan bib apron. Bentuk badan apron tersebut menutupi bagian depan tubuh pemakainya mulai dari bagian dada hingga lutut. Supaya berbagai bentuk tubuh dapat memakainya, produsen biasanya melengkapi apron tersebut dengan tali yang dapat mengatur panjang pendeknya.

Bib apron pada dasarnya tidak memiliki saku. Tetapi jika koki memerlukan saku untuk menyimpan benda tertentu, Anda dapat memasang maksimal 3 buah saku. Untuk jenis profesi tertentu, Anda dapat menambahkan beberapa aksesoris pada bib apron yang dapat mendukung kegiatan tersebut. Untuk menahan celemek yang sampai dada biasanya celemek tersebut menggunakan strap.

Waist Apron

Sesuai dengan namanya, apron yang satu ini hanya menutup bagian depan tubuh mulai dari bagian pinggang hingga di atas lutut. Biasanya jenis waist apron digunakan di restoran atau hotel dan dipakai oleh karyawan yang langsung berhubungan dengan konsumen misalnya waiters. Jenis apron ini juga dapat dijumpai dengan mudah di toko yang jual apron koki.

Bistro

Bistro merupakan istilah yang digunakan untuk restoran kecil yang mengusung suasana nyaman, casual, dan santai. Dengan konsep bistro yang demikian, jenis celemek yang digunakan pun memiliki desain yang lebih santai. Pada dasarnya, bentuk bistro apron sama seperti model waist apron. Yang membedakan kedua jenis apron ini hanya pada tingginya. Bila tinggi waist apron hanya di atas lutut, tinggi bistro apron di bawah lutut. Hal lainnya yang membedakan kedua celemek ini adalah bahannya. Bistro apron menggunakan bahan yang ringan untuk memberikan kesan santai.

Cobbler atau Tabard

Ini adalah jenis celemek yang melindungi bagian belakang dan depan tubuh. Apron ini biasanya dipakai oleh bakeries. Di Amerika Serikat, apron ini dikenal dengan nama Cobbler sedangkan di Inggris disebut dengan tabard.

Demikian beberapa jenis apron menurut bentuknya. Jual apron koki biasanya menyediakan keempat bentuk apron tersebut.

Jika anda sedang membutuhkan seragam bisa langsung hubungi kontak CS kami di bawah ini :

No Telepon : 021 – 7356891
Fax : 021 – 7355533
Whatsapp 0878-7570-95110877-8288-8730 / 0813-1545-6872
Facebook https://www.facebook.com/Rumahjahit.page
Email : sales.rumahjahit@gmail.com
Website www.rumahjahit.com
Instagram https://www.instagram.com/rumahjahit.id/

Atau bisa datang ke tempat kami : Jalan Ceger Raya No. 120 samping SDIP Baitul Maal, Pondok Aren, Tangerang Selatan.

Terimakasih telah berkunjung ke website kami, semoga artikel tersebut bermanfaat bagi anda guna untuk pemahaman serta tambahan wawasan, pengetahuan dan referensi anda yang berminat dalam melakukan pembuatan.